Pengaruh Pemberian Indigofera Pada Pakan Kering Terhadap Produksi, Ph, Dan Viscositas Susu Kambing Jawarandu

Authors

  • Sunardi Sunardi
  • Martinus Priyo Kristanto
  • Puji Hartati

DOI:

https://doi.org/10.36626/jppt.v5i1.1041

Keywords:

Indigofera, Kambing Jawarandu, Produksi Susu, pH, Viscositas

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian Indigofera pada pakan kering terhadap hasil produksi, derajat keasaman (pH), dan kekentalan (viscositas) susu Kambing Jawarandu. Perlakuan yang diberikan kepada Kambing Jawarandu dilakukan selama 2 minggu (14 hari). Perlakuan terdiri dari: P0 (kangkung kering dan konsentrat), P1 (kangkung kering+konsentrat+Indigofera 0,25kg), P2 (kangkung kering+konsentrat+Indigofera 0,5kg). Variabel yang diamati adalah produksi susu, derajat keasaman (pH), dan tingkat kekentalan (viscositas).

Penelitian ini menggunakan analisa Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 3 perlakuan dan 6 ulangan, dengan total ternak 18 ekor kambing. Metode analisa data menggunakan Analysis of Variance (ANOVA) dan uji lanjut menggunakan Duncan Multiple Range Test (DMRT).

Hasil dari penelitian ini bahwa penambahan Indigofera terhadap pakan kering berpengaruh sangat signifikan (P<0,01) terhadap produksi susu namun tidak berpengaruh signifikan (P>0,05) terhadap derajat keasaman (pH) dan tingkat kekentalan (viscositas). Dari hasil penelitian P2 merupakan perlakuan terbaik.

References

Adinegoro, A. D. (2017). . Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Produksi Susu Sapi Perah Kelompok Tani Ternak Sapi Perah (KTTSP) Kania, Kabupaten Bogor. Agribusiness Journal, 148-160.

Apriliyani, M. W. (2018). Kualitas Fisik dan Sensoris Produk Susu Pasteurisasi Pada Suhu dan Waktu Transportasi Dalam Distribusi Pemasaran. Jurnal Ilmu dan Teknologi Hasil Ternak (JITEK), 46-53.

Endraswara, A. (2016). Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Berbasis Sistem Komputerisasi dengan Menggunakan Metode Rapid Application Development (RAD) pada Usaha Woodshouse.

Lumbantoruan, P. E. (2016). Pengaruh suhu terhadap viscositas minyak pelumas (oli). Sainmatika: Jurnal Ilmiah Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

Resti, A. (2022). Pengaruh Penggunaan Indigofera Zollingeria Sebagai Pengganti Konsentrat Dalam Ransum Terhadap Ketersediaan Mineral Makro (Ca, P, Mg, S) Pada Kambing Peranakan Etawa Masa Pertumbuhan yang Diberi Hijauan Rumput Lapangan.

Supriyanto, S. H. (2021). Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Minat Peternak Dalam Mengembangkan Ternak Kambing. Jurnal Pengembangan Penyuluhan Pertanian, 137-149.

Tefa, M. M. (2019). Uji Kualitas Fisik Susu Friesh Holland. JAS, 37-39.

Downloads

Published

2023-04-30

Issue

Section

Articles